Berita

Pulang “Digembleng” di Akmil Magelang, Robinsar akan “Turba” ke 43 Kelurahan, Tinjau Anggaran hingga Utang Daerah

249
×

Pulang “Digembleng” di Akmil Magelang, Robinsar akan “Turba” ke 43 Kelurahan, Tinjau Anggaran hingga Utang Daerah

Sebarkan artikel ini
Wali Kota Cilegon Robinsar mengenakan PDL loreng Komcad saat mengikuti retret di Akmil Magelang.Foto:ist

SEBARINDO.COM-Wali Kota Cilegon, Robinsar, tampaknya tak ingin membuang waktu usai mengikuti retret kepemimpinan di Akademi Militer (Akmil) Magelang. Sinyal turun gunung pun dilontarkan. Melalui akun Instagram pribadinya, @robinsar19 menyatakan keinginannya turun ke bawah (turba) langsung ke 43 kelurahan di Kota Cilegon.

“Setelah ini, saya akan turun ke 43 kelurahan bersama mas Fajar (wakil wali kota-red),” ujar Robinsar dalam video singkat yang diunggah, dikutip SEBARINDO.COM,Selasa (26/2/2025).

Dalam video tersebut, tampak Sekretaris Daerah Kota Cilegon, Maman Mauludin dan para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkot Cilegon turut hadir, mendengarkan arahan wali kota sebelum keberangkatannya ke Akmil Magelang.

Retret di Akmil, yang diikuti oleh kepala daerah dari seluruh Indonesia, tampaknya menjadi momentum bagi Robinsar untuk memantapkan langkah. Tak hanya sekadar menyapa warga, Robinsar juga sepulangnya dari pembekalan akan memanggil para kepala OPD terkait. Agenda utamanya adalah mereview anggaran tahun 2025.

“Pemanggilan itu untuk mereview kembali perihal perencanaan anggaran di tahun 2025 ini, terkait inpres tentang efisiensi ” jelasnya.

Namun, bukan hanya soal anggaran wali kota juga  menyinggung persoalan krusial lain, yakni utang daerah. Isu ini memang menjadi sorotan dalam beberapa waktu terakhir

“Kami juga akan membahas terkait dengan banyak uutang yang memang harus dibayar oleh Pemkot Cilegon.Dan uang kita akan terkuras dalam persoalan ini,” tegasnya.

Terkait efisiensi anggaran, Robinsar pun akan menilai berbagai  program, kalau memang tidak efisien menurut dia bisa saja program itu dirubah.

Dihadapan Sekda dan Kepala BPKAD Dana Sujaksani,Robinsar menyinggung masalah  pendapatan.

“Terkait pendapatan, tolonglah  di review kembali kita belajar dari yang sudah-sudah kita bikin yang rasional lah.Kita ikin yang rasional lah,”

Inventaris persoalan

Setelah pulang retret Robinsar berkeinginan “turba” ke 43 kelurahan, tujuannya untuk melakukan inventarisasi persoalan.

“Saya ingin bertemu dengan para lurah, rw,rt, masyarakat untuk mengetahui apa persoalan yang dihadapi atau yang  ada masyarakat  seperti jalan rusak, lampu PJU gelap, titik-titik wilayah banjir dan sampah,” jelasnya.

Persoalan-persoalan itu lanjut Robinsar, akan menjadi fokus Pemkot Cilegon ke depan supaya pembangunan itu menjadi skala prioritas di wilayah masing-masing. (PSR)